Dana Ekonomi Kreatif Mengurangi Angka Pengangguran Di Kabupaten Tulang Bawang

Catatanlampung.com – (Tulang bawang) – Bantuan dana ekonomi kreatif BMW yang menjadi salah satu dari 25 program unggulan Bupati Tulangbawang Winarti memberikan manfaat tersendiri untuk ibu-ibu rumah tangga terkhusus Kelompok Wanita Kreatif Melati, kampung ujung gunung udik.

Hal ini pun disampaikan langsung oleh ketua kelompok kreatif melati Arlinda Triyana mengatakan, dengan bantuan 20juta perkelompok ini sangat membantu dan mampu mengurangi angka pengangguran di Kabupaten Tulangbawang, yang mana pemanfaatan dana tersebut digunakan untuk dikelola menjadi bermacam-macam aneka makanan serta cemilan untuk diperjual belikan kepada masyarakat umum.

“Dengan dana tersebut kami gunakan untuk memproduksi kripik singkong/pisang, manisan buah cerme, abon sapi dan jajanan Etc. Ada juga menu makanan mulai dari soto,pecel serta mie ayam. Itu semua merupakan produk unggulan dari kelompok wanita kreatif melati ugu”,ujarnya saat ditemui di kediaman. Selasa(2-11-2020)

Mislina AR yang juga tergabung dalam kelompok wanita kreatif melati ugu menjelaskan, penghasil penjualan dari produksi kami dalam sehari apabila sedang ramai mampu menembus omset mencapai 200-300 ribu rupiah. Namun pemasukan itu masih belum stabil karena terkadang ada waktu sepi sehingga pemasukan bisa tidak menententu.

“Kami dari kelompok wanita kreatif melati ugu mengucapkan terima kasih kepada Bupati Tulangbawang Winarti atas program yang telah ia usung, yang mana dirasa bermanfaat bagi masyarakat di Kabupaten Sai Bumi Nengah Nyappur”,ungkapnya.(Ars)

 2,079 total views

About The Author

Reply