Gubernur Lampung diwakili Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto menjadi Inspektur upacara pada Upacara Gelar Pasukan HUT Satuan Polisi Pamong Praja Ke-74 dan Satuan Pelindungan Masyarakat Ke-62 Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2024 di Lapangan Korpri Komplek Kantor Gubernur Lampung, Jum’at (3/5/2024).
Bertindak sebagai Komandan upacara Kepala Bidang Perlindungan Masyarakat Satpol PP Provinsi Lampung Fathurahman Pratama, S.IP.,M.H dengan Perwira Upacara Kasatpol PP Kota Metro, Jose Sarmento Piedade dan pasukan peserta upacara terdiri dari Satpol PP Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung, Satuan Polisi Kehutanan, Basarnas, Satuan Pemadam kebakaran dan Linmas.
Dalam sejarahnya Satuan Polisi Pamong Praja memiliki rangkaian perjalanan yang panjang dalam pembentukannya, dimulai sejak tahun 1620 saat VOC menduduki Batavia yang dikenal dengan Bailluw (Polisi merangkap jaksa sekaligus hakim) kemudian berganti menjadi BESTTUURPOLITIE (Polisi Pamong Praja) dengan tugas khusus membantu Kewedanaan / Pemerintahan Daerah dalam rangka penegakan peraturan daerah, ketenteraman dan ketertiban umum masyarakat.
Pada era perang kemerdekaan sampai dengan saat ini Satuan Polisi pamong Praja telah mengalami beberapa perubahan regulasi dan undang-undang yang semakin menguatkan bahwa keberadaan Satpol PP dan Linmas sangat dibutuhkan dalam menjaga ketertiban umum dan penegakkan peraturan daerah di tingkat Provinsi sampai dengan Kabupaten/Kota.
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dalam amanat tertulisnya yang dibacakan oleh Sektetaris Daerah Fahrizal Darminto menyampaikan salam sekaligus apresiasi serta penghargaan kepada seluruh anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) ldan Satuan Pelindungan Masyarakat Kabupaten/Kota Se-Provinsi Lampung atas dedikasi dan loyalitas yang telah ditunjukkan selama ini.
Gubernur berharap kualitas pelaksanaan tugas sebagai abdi negara, abdi masyarakat dan abdi pemerintah dapat terus ditingkatkan dengan semangat, kompetensi dan profesionalitas yang semakin mumpuni guna menunjang tugas pokok serta fungsi operasional di lapangan.
Satpol PP memiliki peran yang besar dalam memelihara dan menyelenggarakan ketertiban umum, perlindungan masyarakat serta menegakan Peraturan Daerah.
Hal ini tentunya memberi makna bahwa Satpol PP sebagai perangkat di daerah mempunyai andil besar dalam menciptakan situasi dan kondisi
yang tenteram, tertib dan teratur sesuai dengan kewenangannya dalam penegakkan peraturan daerah dan peraturan kepala daerah.
Peran strategis Satpol PP dalam menciptakan situasi yang kondusif telah dibuktikan pada saat pelaksanaan tahapan Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta Pemilihan Legislatif yang telah dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024 yang lalu.
Satpol PP menjadi salah satu faktor penting dalam mendukung keberhasilan penyelenggaraan pemilu melalui penertiban Alat Peraga Kampanye (APK), Distribusi Logistik dan hal teknis pendukung lainnya.
Berkenaan dengan terselenggaranya Pemilihan Presiden dan Pemilihan Legislatif yang lancar dan damai, Gubernur memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran Satpol PP dan Satlinmas atas dedikasi serta kerja kerasnya dalam mendukung ketentraman serta ketertiban masyarakat pada pelaksanaan Pemilu Tahun 2024 sehingga masyarakat dapat menyalurkan aspirasi politiknya dengan aman dan tertib.
Gubernur juga mengingatkan beberapa hal kepada seluruh anggota Satpol PP dan Satlinmas, sebagai berikut :
Pertama, Tingkatkan kesiapsiagaan dalam menciptakan suasana aman dan tertib dalam mendukung pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024;
Kedua, Terus berkoordinasi serta berkolaborasi bersama dengan TNI/Polri dan Forkopimda Melakukan pemantauan terhadap harga bahan pokok untuk memastikan kecukupan stok dan stabilitas harga, serta ketersediaan BBM;
Ketiga, Tingkatkan professionalisme serta kapasitas aparatur, dalam urusan ketenteraman, ketertiban umum dan pelindungan masyarakat sebagai salah satu urusan wajib pelayanan dasar.
“Dirgahayu ke-74 Satuan Polisi Pamong Praja dan Dirgahayu ke-62 Satuan Pelindungan Masyarakat. Salam Praja Wibawa. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan rahmat dan hidayah-Nya dalam setiap langkah kita” pungkasnya.
Dalam kesempatan tersebut Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto menyerahkan piagam penghargaan dari Gubernur Lampung untuk Anggota Satlinmas yang telah bertugas dan mengabdi selama 30 Tahun.
Pada Puncak peringatan HUT Satpol PP ke-74 dan Satlinmas ke-62 tahun 2024 Tingkat Provinsi Lampung dilakukan pemotongan tumpeng oleh Kasatpol PP Provinsi Lampung M. Zulkarnain, S.Sos., M.Si. disaksikan oleh Sekdaprov Lampung Fahrizal Darminto dan seluruh jajaran Forkopimda Provinsi Lampung serta Kasatpol PP Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung.
Untuk diketahui bahwa Peringatan HUT Satpol PP ke-74 dan HUT Satlinmas ke-62 Tingkat Nasional telah diselenggarakan di Kota Padang Provinsi Sumatera Barat pada tanggal 2 s.d. 3 Maret 2024 dengan tema “Peran Satpol PP dan Satlinmas Dalam Menciptakan Trantibum Linmas Untuk Mendukung Pemilu dan Pilkada 2024” yang dihadiri oleh Mendagri Tito Karnavian.(*)
8,753 total views