Catatan Lampung (Tulang Bawang)
Covid 19 Kabupaten Tulangbawang sudah mulai menurun. Hal tersebut disampaikan Bupati Tulangbawang saat menghadiri rapat paripurna Raperda pertanggung jawaban APBD tahun 2021 di Sekertariat DPRD setempat.
Menurut Dr Hj Winarti, SE., MH Kabupaten Tulang Bawang sudah memasuki Zona kuning , untuk itu diharapkan kita tetap selalu waspada semoga kabupaten Tulangbawang secepatnya masuk ke zona Hijau.
“Covid-19 tanggung jawab kita semua Dengan bersama sama semoga kabupaten Tulangbawang bisa bebas dari namaya covid 19,”tutur nya.
Tidak sampai disitu Winarti juga menjelaskan tentang keberhasilan kabupaten Tulangbawang dalan menurunkan angka stunting pada tahun 2020 sampai 12,79 %, dan dari data terakhir grebek stunting di 15 kecamatan menurun menjadi 8,93 %.
Lebih lanjut beliau juga menerangkan bahwa penurunan stunting dikabupaten Tulangbawang melebihi target penurunan angka stunting nasional sebesar 14 %. “Dengan 25 program BMW dibidang Kesehatan penurunan stunting sangat berpengaruh,”Jelas Winarti.
Winarti juga berharap semoga kedepannya semua OPD bisa lebih memaksimalkan lagi kinerja dengan selalu berinovasi bersinergi bersama 25 program unggulan BMW.(Angga)
6,057 total views