Dinas Kesehatan Tulang Bawang Menggelar Sosiallisasi Regulasi Dalam Penanganan Stunting

Catatanlampung.com – (Tulang Bawang) – Dinkes Kabupaten Tulangbawang menggelar sosialisasi regulasi daerah dalam penanganan stunting kabupaten, kegiatan tersebut digelar ruang rapat utama lantai II kantor Bupati. Rabu (20-1-2021).

Narasumber dalam acara tersebut Kabid Kesmas Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Uki Basuki SKM, M.Kes mengatakan, Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak balita akibat kekurangan gizi kronis terutama pada 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK), kondisi gagal tumbuh pada anak balita yang disebabkan oleh Pemberian nutrisi dalam waktu lama dan sistem berulang.

“Pengaruh pola asuh menjadi peran krusial dalam 1000 HPK, yang mana anak masuk dalam golongan stunting dengan badan yang panjang atau tinggi menurut umurnya lebih rendah dari standar nasional yang dapat diandalkan,” tuturnya.

Lanjut, intervensi-intervensi untuk mengatasi penyebab langsung dan intervensi untuk mengatasi penyebab tidak langsung.

“Upaya penurunan stunting akan lebih intervensi intervensi lagi yang dilakukan secara integritas atau integritas,” kata Uki Basuki

Ditempat yang sama Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tulangbawang Fatoni mengatakan, tujuan sosialisasi regulasi terkait stunting yaitu sebagai kerangka acuan bagi Kabupaten Tulangbawang dalam menyusun dokumen perencanaan dan penganggaran, tindak lanjut berdasarkan hasil analisa situasi, intervensi lokus lokus stunting dan menyusun rencana aksi daerah percepatan penurunan stunting.

Berdasarkan riset kesehatan dasar riskesdas tahun 2018 angka stunting di Kabupaten Tulang Bawang mencapai 32,49%, sedangkan pada tahun 2019 berdasarkan studi status gizi balita Indonesia SSGBI sebesar 15,39% dan tahun 2020 berdasarkan grebek stunting bulan sebesar 12,67% dan gerebek stunting bulan Agustus 11,17%.

“Alhamdulillah Kabupaten Tulangbawang saat ini langkah teluk terus memperjuangkan gizi anak guna menekan angka stunting yang pada tahun 2018 mencapai 32,49% dan catatan terakhir berdasarkan Grebek Stunting pada bulan Agustus tahun 2020 menurun menjadi 11,17%,”

“Berkat 25 program bergerak melayani warga Bupati Tulangbawang Winarti serta kerjasama yang baik dari seluruh perangkat daerah, kita dapat menekan angka stunting di Kabupaten Tulangbawang,” tutup Fatoni. (ADV)

 1,777 total views

About The Author

Reply