Mempererat Tali Silaturahmi Ketua IWO Tuba Ajak Anggota Gotong Royong Bersama

Catatanlampung.com -(Tulang Bawang) – Menumbuhkan Membangun Kekompakan dan Kebersamaan dan Mempererat Tali Silaturahmi Ketua Ikatan Wartawan Online ( IWO) Tulang Bawang.Ade Setiawan Ajak Anggota nya Lakukan Gotong Royong Bersama di Kantor Seketariat IWO,dan Dilanjutkan Pembagian Baju Seragam IWO.Tulang Bawang Kec,Menggala Rabu,9/12/2020.

Dalam acara kegiatan gotong royong dipimpin langsung oleh Ketua iwo ade setiawan dan didampingi Sekretaris Iwo Feri Adha dan semua anggota iwo.

Diadakannya Gotong Royong ini,ade setiawan menyampaikan,”menunjukan kebersihan dan kesehatan dengan cara tidak Membuang sampah.Dan mempererat tali silaturahmi antara keluarga anggota iwo.agar menjaga kekompakan antara sesama anggota nya”

Dilanjutkan ade”Jangan sampai semangat kegotong royongan anggota menjadi luntur, mari bahu-membahu meningkatkan terus gotong royong, eratkan persatuan, serta kerja keras dalam membangun, Semangat gotong royong ini, saya minta untuk terus ditingkatkan, dan dibangkitkan lagi, jadikan gotong royong sebagai ciri budaya Khususnya di Kabupaten Tulang Bawang,”pinta Ketua Iwo Tulang Bawang terhadap anggotanya, saat acara gotong royong bersama.

Ayo kita dukung Program Pemerintah Tulang Bawang,Hal ini yang sering dilakukan Bupati Kita Hj. Winarti SE.MH untuk membudayakan gotong royong khususnya di Kabupaten Tulang Bawang.”jelas Ade Setiawan.

Penutup Kegiatan Gotong royong bersama,dilanjutkan dengan pembagian Baju seragam kaos Iwo dan photo bersama.(ARS)

 1,925 total views

About The Author

Reply